Pengertian Patembayan

Ridwan Menulis - Pengertian Patembayan - Kelompok sosial yang tergolong dalam tipe patembayan ditandai dengan sifat hubungan tidak intim di antara para anggotanya. Setiap anggotanya hanya terikat secara lahirlah dan tidak ada hubungan batin (perasaan).

Keutuhan kelompok seperti ini hanya bersifat jangka pendek (sementara). Para anggota berhubungan secara resmi berdasarkan kesepakatan timbal balik.

Patembayan merupakan kehidupan politik. Anggota-anggotanya adalah orang yang kebetulan hadir bersama tetapi masing-masing tetap berdiri sendiri. Oleh karena itu, Patembayan bersifat sementara dan semu. Hubungan anggota-anggota patembayan bersifat kontrak dan strukturnya bersifat mekanisme.

Dalam hubungan yang bersifat kontrak, seolah-olah ikatan antaranggota berdasarkan perjanjian semata. Hubungan antaranggota kelompok patembayan bisa diibaratkan seperti dua orang yang mengadakan perjanjian atau kontrak jual beli rumah.

Keuntungan dari kelompok patembayan adalah jika terjadi konflik antaranggota kelompok, maka persoalannya dapat dibatasi pada bidang-bidang tertentu. Sikap antaranggota tidak akrab dan lebih mengutamakan untung rugi. Hubungan seperti ini terjadi pada masyarakat modern yang sudah kompleks

2 komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.